Penelusuran Alumni
Mohon bantuan kepada setiap alumni untuk mengisi form penelusuran alumniBerita Terbaru
Cari tahu apa yang baru di sekolah kamiRealisasikan Asa, Mutiara Berkarya Lewat "Pena Rasa"
- 24/11/2019
Mutiara Dinanti Pratiwi (16) siswi SMAN 1 Batujajar yang akrab dipanggil Muti ini beberapa kali menorehkan prestasi di bidang kepenulisan, bakatnya sudah mulai ia kembangkan sedari bangku SMP dengan mengikuti berbagai perlombaan menulis baik formal maupun non-formal.
Dari perlombaan tersebut ia pun meraih beberapa juara berupa Juara 1 West Java Leader Reading Challenge (WJLRC) tingkat provinsi tahun 2018 dan juga kontributor terpilih lomba cipta puisi tingkat nasional.
- Selengkapnya
Try Out Ujian Nasional Berbasis Android
- 19/11/2019
SMAN 1 Batujajar menyelenggarakan Try Out Ujian Nasional berbasis android pada Selasa (18/11/19) yang diselenggarakan oleh Kantor Cabang Dinas wilayah VI yaitu KBB dan Cianjur.
Aplikasi yang digunakan untuk ujian yaitu edubox go, dimana para siswa diwajibkan terlebih dahulu meng-install aplikasi tersebut, kemudian memasukkan username dan password yang telah diberikan sebelumnya.
- Selengkapnya
Pendampingan Sekolah Imbas Sebagai Sekolah Zonasi
- 19/11/2019
SMAN 1 Batujajar merupakan satu diantara sekolah yang ditunjuk oleh pemerintah sebagai sekolah zonasi. Salah satu program pada sekolah zonasi yaitu melakukan pendampingan pada sekolah imbas , yaitu SMAS Darul Falah Cihampelas, SMAN 1 Cililin, SMAN 1 Sindangkerta, SMAN 1 Gununghalu, dan SMAN 1 Rongga.
- Selengkapnya
SMAN 1 BATUJAJAR MANTAP MELAJU SEBAGAI GRAND FINALIS PADA KEGIATAN ANUGERAH ATIKAN JABAR TAHUN 2019
- 19/11/2019
Di tahun 2019 ini, SMAN 1 Batujajar untuk pertama kalinya ikut serta dalam kegiatan “Anugerah Atikan Jabar”, kegiatan yang sebelumnya pernah dilaksanakan pada tahun 2018 di lingkungan Dinas Pendidilkan Provinsi Jawa Barat. Kegiatan yang sudah berlangsung dari tanggal 14 Juli 2019 dan akan berakhir di tanggal 25 November 2019 ini, mengusung tema “Inovasi Teknologi dalam Pembelajaran di era Industri 4.0”.
- Selengkapnya
Monitoring dan Evaluasi Sekolah Ramah Anak SMAN 1 Batujajar
- 19/11/2019
Dinas Pendidikan Jawa Barat melakukan monitoring dan evaluasi mengenai program Sekolah Ramah Anak (SRA) di SMAN 1 Batujajar pada Rabu (07/11/19). Sekolah Ramah Anak (SRA) merupakan sekolah yang secara sadar berupaya menjamin dan memenuhi hak-hak anak dalam setiap kehidupan secara terencana dan bertanggung jawab.
- Selengkapnya
Pembinaan UKS (Unit Kesehatan Siswa) sebagai Upaya SMA Negeri 1 Batujajar Menciptakan Peserta Didik Unggulan
- 19/11/2019
Dewasa ini, perbaikan mutu pendidikan terus dilakukan pemerintah, tidak saja berkaitan dengan Kegiatan Belajar Mengajar atau KBM. Namun, hal tersebut pun tercermin dalam upaya memperbaiki taraf kesehatan peserta didik. Sejalan dengan program pemerintah tersebut, maka SMA Negeri 1 Batujajar sebagai salah satu sekolah rujukan SMA zonasi yang ditunjuk langsung oleh Kementerian Pendidikan melaksanakan kegiatan yang mengedukasi peserta didiknya. Kegiatan yang bertajuk “Menciptakan Peserta Didik yang Sehat Lahir dan Batin” ini dilaksanakan pada hari Jumat, 15 November 2019 bertempat di Ruang Rapat SMA Negeri 1 Batujajar sebagai bentuk pembinaan Unit Kesehatan Siswa (UKS).
- Selengkapnya